Selasa, 04 Desember 2012

Bisnis Plan Pembuatan Accessories dan Kreasi Kacang Hijau Aneka Rasa



A.    Latar Belakang
Wilayah kecamatan Guntur-Demak, khususnya Desa Bumiharjo memiliki lahan sawah yang luas, dan menurut data statistik Desa Bumiharjo menempati urutan ke-2 tingkat kecamatan yang memiliki tanah yang luas, sehingga bisa dikatakan desa yang kaya tanah dibanding beberapa desa di seluruh kecamatan Guntur. Maka melihat dari kenyataan tersebut, sebagian besar penduduk desa Bumiharjo bermata pencarian sebagai petani. Dalam setahun masyarakat desa Bumiharjo menanam padi 2 kali pada musim penghujan, dan setelah itu sawah ditanami kacang hijau dan tanaman lainnya. Akan tetapi masyarakat lebih memilih menanam kacang hijau setelah musim taman padi dibanding tanaman sawah lainnya.
Melihat luas dan besarnya potensi sawah yang dimiliki desa Bumiharjo dalam menanam kacang hijau, otomatis kacang hijau yang dihasilkan pun banyak, sehingga perlu adanya suatu usaha untuk mengembangkan dan memanfaatkan kacang hijau dalam bentuk aneka makanan siap saji yang banyak diminati kalangan masyarakat luas. Karena di desa Bumiharjo juga terdapat kumpulan Ibu-ibu PKK dan POKJA Ibu-ibu sebagai wadah terciptanya desa Bumiharjo yang mandiri dan kreative.
Selain usaha pengolahan kacang hijau di atas, perkumpulan Ibu-ibu PKK dan POKJA juga membuka usaha pembuatan Accessories dari manik-manik yang mana saat ini sangat digemari masyarakat untuk hiasan jilbab, souvenir pernikahan, hadiah ulang tahun, bunga hias, hiasan tempat parcel, atau aneka Accessories lainnya. Usaha ini selain untuk menyalurkan kreativitas Ibu-ibu PKK dan POKJA, juga untuk mengisi kegiatan ibu-ibu warga desa Bumiharjo yang sebagian besar berprofesi sebagai ibu rumah tangga. Usaha ini diharapkan ibu-ibu desa Bumiharjo dapat ikut andil dalam menunjang perekonomian keluarga mereka disamping dari hasil pertanian.
Berangkat dari permasalahan di atas maka, kami menyusun bisnis plan yang bergerak dalam bidang kuliner  dan pembuatan Accessories, yang mana kacang hijau yang biasanya dijual tanpa olahan dapat dikonsumsi langsung oleh masyarakat luas sebagai makanan dan jajanan siap saji dan memiliki gizi tinggi, dan aneka kreasi manik-manik sebagai Accessories. Karena dengan aneka macam olahan kacang hijau yang menarik dan model Accessories manik-manik yang beraneka macam dengan kemasan yang sangat menarik dan unik, aneka olahan kacang hijau yang bergizi tinggi dan aneka kreasi manik-manik ini akan lebih disukai oleh semua kalangan, baik anak-anak, maupun orang dewasa.
Dalam bisnis plan ini kacang hijau dan manik-manik sebagai bahan utamanya, diolah menjadi aneka jajanan dan model Accessories dengan berbagai macam rasa dan bentuk sesuai kesukaan pelanggan. Sehingga jajanan dan Accessories manik-manik ini akan sangat merakyat dan banyak diminati dan dinikmati dari pada kacang hijau dan manik-manik yang masih belum diolah atau berbentuk bahan dasar.
B.     Data Unit Usaha
Nama perusahaan        : Bumiharjo Mandiri
Bidang usaha              : Wirausaha kuliner dan Accessories
Jenis produk                : Kuliner dan Accessories
Alamat perusahaann    : Desa Bumiharjo, Kec. Guntur, Kab. Demak, Prov. Jawa Tengah
C.    Visi dan Misi
·         Menyalurkan hobi dan kreatifitas
·         Menciptakan lapangan kerja
·         Menumbuhkan jiwa entrepreneur masyarakat
D.    Biodata Pengusaha
Nama               : Bumiharjo Mandiri
Jabatan                        : Warga Desa Bumiharjo
Alamat            : Desa Bumiharjo, Kec. Guntur, Kab. Demak, Prov. Jawa Tengah
Tlp                   : 081901220164
E.     Susunan Organisasi


 









·         Job description
a.       Direktur: termasuk pemegang saham dan pendiri yang mengelola dan mengatur jalannya usaha rumah tangga.
b.      Manager keuangan:  staff yang bertugas sebagai pemroduksi bahan yang akan dihasilkan atau produksi oleh perusahaan. Dan pemegang keuangan.
c.       Manager pemasaran: staff yang bertugas untuk mempromosikan dan mendistribusikan produk perusahaan.
d.      Manajer produksi: yang bertugas pada proses produksi
e.       Staff lapangan: bertugas mengkondisikan lapangan kerja
F.     Peluang dan Tawaran Gambaran Usaha Accessories dan Aneka Jajanan Kacang Hijau
Usaha yang ini adalah sebuah lapangan usaha yang memberikan peluang bagi setiap pembeli untuk mendapatkan kepuasan mereka. Dan juga memberikan lapangan pekerjaan serta lapangan untuk usaha, kami akan membuka usaha ini dengan bentuk promosi dan membuka untuk kreatifitas, menyalurkan hobi tataboga dan memanfaatkan hasil pertanian desa Bumiharjo. Kami akan memberikan beberapa kreasi bentuk dan sensasi rasa yang berbeda-beda pada produk kami.
Accessories dan aneka jajanan kacang hijau yang akan kami produksi ini terdiri dari bros jilbab, bunga hias, tas parcel, gantungan kunci, gelang, dll, dengan berbagai model dan bentuk yang menarik yang disukai konsumen baik anak-anak maupun kalangan orang dewasa. Sedangkan dari produk kacang hijau dapat diolah menjadi beberapa aneka jajanan pasar, kue kering, kripik, dll, tentunya dengan kemasan yang menarik pembeli, karena jajanan ini sangat merakyat. Harga yang kami tawarkan bervariasi sesuai dengan rasa dan bentuknya. Penawaran ini akan kami coba untuk kalangan semua masyarakat.
G.    Target yang dituju
·         Masyarakat pada umumnya
·         Orang dewasa dan anak-anak
·         Pasar swalayan
·         Harga yang terjangkau oleh semua masyarakat, dengan target penghasil usaha yang besar.


H.    Analisis Produksi
Gambaran produksi yang akan diperlukan adalah, peralatan dan bahan untuk pembuatan Accessories manik-manik dan pengolahan kacang hijau dengan rincian harga sebagai berikut:
Daftar barang untuk pembuatan Accessories:
1.      Manik-manik  25 mcm x 5 x @ 6.000      =  750.000,00
2.      Glue Gun              5 x @ 22.500              =  112.500,00
3.      Lem Lilin              100 x @1000              =  100.000,00
4.      Pin bros                 5 bks x @ 15.000        =    75.000,00
5.      Tangkai bunga       25 x @2000                =    50.000,00
6.      Tali gantungan    5 bks x @5.000             =    25.000,00
7.      Pita tangkai           5 roll x @5.000           =    25.000,00
8.      Kemasan               7 x @ 5000                 =    35.000,00
9.      Tali senar               2 bks x @3000            =      6.000,00   +
Jumlah                                             = Rp 1.178.500,00
Daftar harga bahan produksi di atas akan menghasilkan 725 buah Acsesories, dengan perincian:
§  Bros jilbab besar          = 200 buah x @Rp 6.000        = 1.200.000,00
§  Bros jilbab kecil          = 300 buah x @3.000             =    900.000,00
§  Gelang                         = 100 buah x @15.000           = 1.500.000,00
§  Bunga hias                  = 25 tangkai x @20.000         =    500.000,00
§  Kalung                        = 50 buah x @ 15.000            =    750.000,00
§  Gantungan kunci         = 100 buah x @ 3.000             =    300.000,00  +
Jumlah                                                                         =Rp 5.150.000,00

Daftar harga aneka Accessories yang akan kami produksi:
1.      Bros jilbab besar          = 1@   6000,00
2.      Bros jilbab kecil          = 1@   3.000,00
3.      Gelang                         = 1@ 15.000,00
4.      Kalung                        = 1@ 15.000,00
5.      Bunga hias                  = 1@ 20.000,00
6.      Gantungan kunci         = 1@    3000,00
Bahan-bahan untuk produksi kacang hijau:
1)      Kacang hijau 50 kg           = 1 kg @4000,00 x 50 kg       = 200.000,00
2)      Pisang   100 biji                 = 1biji @500 x 50 biji             =   25.000,00
3)      Gula Jawa                         = 1 kg@10.000 x 10 kg          = 100.000,00
4)      Kelapa                               = 1 @3.000 x 25 biji               = 75.000,00
5)      Margarine                          = 1 @20.000 x 1 kg                = 20.000,00
6)      Gula pasir                          = 1 kg@12.000 x 10 kg          = 120.000,00
7)      Tepung beras                     = 1 kg@9.000 x 10 kg           = 90.000,00
8)      Tepung terigu                    = 1 kg@6.000 x 10 kg            = 60.000,00
9)      Vanili                                = 1 btl @2.000 x 3 btl             = 6.000,00
10)  Keju                                  = 1kotak @15.000 x 5 biji      = 75.000,00
11)  Minyak goreng                  = 1 liter @12.000 x 10 liter     = 120.000,00
12)  Coklat batang                    = 1 bks @5.000,00 x 5 bks     = 25.000,00
13)  Bawang putih                    = 1 kg @7.500 x 1 kg             = 7.500,00
14)  Ketumbar                          = ½ kg @10.000                     = 10.000,00
15)  Kemiri                               = 1 kg @15.000 x 1 kg           = 15.000,00
16)  Daun jeruk                        = 1 iket @1.000 x 5                = 5.000,00
17)  Perasa makanan                 = 1 btl @12.000 x 5                = 60.000,00
18)  Kunyit                               = 1 kg@3.000 x 1 kg              = 3.000,00
19)  Garam                               = 1 bks @500 x 5 bks             = 2.500,00       +
Jumlah                                                                         = Rp 1.019.000,00
Daftar harga barang penyajian tumpi dan jajan kacang hijau:
1)      Kantong plastik 1@2.000,00 x 20 pak     = 40.000,00
2)      Gelas ice cream 1 pac @15.000,00 x 2     = 30.000,00
3)      Kotak snact 1@150,00 x 100 biji             = 15.000,00 +
Jumlah                                                       = 85.000,00
Jumlah             = 65.000,00
Daftar harga bahan produksi kacang hijau di atas akan menghasilkan:
§  Tumpi kacang hijau                       = 1000 bks x @2000               = 400.000,00
§  Kue kacang hijau aneka rasa         = 300 bks x @4.000                = 1.200.000,00
§  Ice cream kacang hijau                  = 1 box (200 bks) x 2000        = 400.000,00
§  Pudding kacang hijau                   = 100 kotak x 3000                 = 300.000,00
Jumlah                         =    Rp 2.300.000,00
Daftar harga aneka rasa kacang hijau yang akan kami produksi:
a.       Tumpi ukuran sedang              = 1 bks @ 2000,00
b.      Kue aneka rasa                        = 1 bks @ 4000,00
c.       Ice cream kacang hijau            = 1 cup @ 2000,00
d.      Pudding kacang hijau             = 1kotak @ 3000,00
Anggaran di atas adalah awal kami membuka usaha kecil-kecilan ini. Sedangkan untuk upahnya dan kembali modal kami akan lanjut sesuai pemasaran. Untuk awal usaha Accessories ini modal kami sebesar Rp 1.178.500, untuk lima kelompok kerja yang terdiri dari 10 orang. Dan untuk modal usaha pengolahan kacang hijau sebesar Rp 1.104.000. Oleh karena usaha pengolahan kacang hijau terdapat lima kelompok kerja yang terdiri dari 10 orang, maka membutuhkan biaya Rp 1.104.000 x 5 = Rp 5.520.000. Sehingga untuk modal Accessories Rp 1.178.500 perminggu, dan pengolahan kacang hijau membutuhkan biaya Rp 5.520.000 perhari.
Karena peralatan tidak dibeli dalam setiap hari maka saya hanya akan merinci biaya perawatannya, untuk  jaga-jaga jika terjadi kerusakan barang sewaktu-waktu. Dengan biaya perawatan per hari 5.000,00 x 5 = 25.000,00. Maka dengan perincian diatas saya bisa menggambarkan keuntungan yang akan saya peroleh jika produk saya terjual habis dalam satu hari sebagi berikut:
Modal pembuatan Accessories perminggu:
a.       Biaya bahan mentah          : 1.178.500,00 x 1       =    1.178.500,00
b.      Biaya perawatan               : 5.000,00 x 5              =         25.000,00 +
Jumlah                         =    1.203.500,00
            Keuntungan perminggu:
a.       Hasil penjualan Accessories perminggu : 5.150.000,00 x 1 = 5.150.000,00
b.      Modal pembuatan             : 1.203.500,00 x 1                          = 1.203.500,00
c.       Transport belanja                                                                      =      10.000,00 -
Jumlah                               = Rp 3.936.500
Kesimpulan:
Dengan demikian dapat diambil kesimpulan bahwa, setiap hari kami bisa mendapatkan keuntungan bersih dari hasil usaha Accessories sebesar 3.936.500,00 setelah dipotong untuk biaya modal pembuatan produk perhari dan biaya transport belanja. Jika hasil keuntungan setiap minggu dikumpulkan dan dihitung per bulannya, maka per bulan bisa mendapatkan keuntungan 3.936.500,00 x 30 hari = Rp 118.095.000.
Modal pengolahan kacang hijau perhari:
c.       Biaya bahan mentah          : 1.104.000,00 x 5       =    5.520.000,00
d.      Biaya perawatan               : 5.000,00 x 5              =         25.000,00 +
Jumlah                         =    5.545.000,00
            Keuntungan perhari:
d.      Hasil penjualan Aneka jajanan : 2.300.000,00 x 5                   = 11.500.000,00
e.       Modal pembuatan             : 1.104.000,00 x 5                          =   5.545.000,00
f.       Transport belanja                                                                      =      10.000,00 -
Jumlah                               = Rp 5.945.000
Kesimpulan:
Dengan demikian dapat diambil kesimpulan bahwa, setiap hari kami bisa mendapatkan keuntungan bersih dari hasil usaha pengolahan kacang hijau sebesar 5.945.000,00 setelah dipotong untuk biaya modal pembuatan produk perhari dan biaya transport belanja. Jika hasil keuntungan setiap hari dikumpulkan dan dihitung per bulannya, maka per bulan bisa mendapatkan keuntungan 5.945.000,00 x 30 hari = Rp 178.350.000.
I.       Analisis Sumber Daya Manusia
Karena target kita adalah seluruk kalangan masyarakat umum, maka hal yang terpenting bagi kami adalah kreativitas dan inovasi dalam berwirausaha. Karena kami memiliki inisiatif untuk membuka usaha ini bukan hanya sekedar hobi saja, akan tetapi melihat kondisi bahan pokok yang berlimpahdi desa Bumiharjo dan kebutuhan masyarakat Indonesia akan gizi yang tinggi. Dan kegemaran masyarakat akan style dan gaya hidup yang menarik. Sehingga hal ini akan menjadi sebuah jalan yang jitu untuk memasarkan produk kami.
J.      Analisis Pemasaran
Setelah lewat proses produksi, kami lanjutkan untuk proses penditribusian produk. Dalam mendistribusikan produk kami memiliki macam metode pemasaran yang akan kami lakukan dari pemasaran dari yang sempit hingga meluas. Sasaran pemasaran Accessories kami adalah pasar, swalayan, butik, perumahan dan lingkungan pendidikan (Pondok Pesantren, SMP, SMA, Kampus) dan perkantoran. Sedangkan untuk jajanan kacang hijau adalah pasar, swalayan, kios, perkantoran, dan lingkungan pendidikan, yang menurut kami sangat strategis untuk memasarkan produk kami yang sangat merakyat ini. Karena usaha kami adalah usaha pemula dan masih tergolong usaha kecil, sehingga dengan berjalannya waktu kami akan memiliki pelanggan dan peninat yang lebih banyak dibandingkan saat pemula, kami akan mengalami pasar yang cukup mendrastis untuk mendapatkan keuntungan yang lebih besar.
K.    Analisis Financial
Modal untuk membuka usaha kami hanya memilih beberapa hal yang dirasa perlu intuk pemasaran ini, karena untuk pemula kami hanya membuka industri rumah tangga yang hanya beranggotakan keluarga dan dana financial yang kami dapatkan hanya sederhana, seperti tempat untuk produksi kami yang hanya sederhana, seperti tempat untuk produksi kami hanya mengambil beberapa ruangan dirumah kami untuk proses produksi. Dan nampaknya dana yang paling dibutuhkan adalah seperti peneluaran untuk modal. Pengeluaran untuk modal kami tidak mengeluarkan untuk tempat dan lain sebagainya, akan tetapi terfokus pada bahan yang akan diproduksi seperti bahan-bahan yang diperlukan untuk produksi getuk dengan kreasi dan inovasi yang upto date.
L.     Analisis Kondisi Pasar
Memang telah banyak rumah makan/jajanan yang ada di daerah kami, akan tetapi dengan meningginya para konsumen nasi, kami berani untuk membuka usaha dalam hal persaingan yang ketat ini dengan mencoba hal yang baru, kami akan bersaing dan dengan harga rakyat yang kami tawarkan kami yakin bahwa usaha kami akan berjalan dengan lancer.
§  Kelebihan
Karena masyarakat yang banyak meminta produksi kami optimis untuk meneruskan usaha ini, dengan banyaknya income maka usaha ini menjadi lancer dengan melihat konsumen yang lebih banyak.
§  Kelemahan
Karena persaingan pasar yang banyak yakni rumah jajanan yang semakin banyak penjual akan membuat kami lemah untuk bersaing. Dengan segala failitas yang terbatas untuk pemula maka hal ini akan membuat kami memiliki kelemahan yang agak sulit.
§  Ancaman
Dengan banyaknya pedagang pasar yang menjual produk yang serupa, maka kami mendapatkan ancaman dalam bersaing. Dengan adanya ini maka kami berusaha untuk selalu maju membuat kreasi dan inovasi baru yang berbeda dengan kwalitas yang lebih baik dari produk lainnya.
§  Peluang
Karena usaha kami yang masih baru, maka kami akan membuat produk sesuai dengan permintaan konsumen tiap harinya. Sehingga produk yang kami buat bisa terjual seluruhnya, kami juga melayani pemesanan dari para pelanggan yang membutuhkan produk kami. Dengan itu semua maka, kerja kami akan lebih optimal dan usaha kami pun akan bisa berkembang dalam persaingan pasar dengan proses yang pasti. Adanya usaha ini lapangan pekerjaan dan kemakmuran bagi masyarakat akan bisa tercipta.
M.   Strategi Pemasaran
Metode yang akan kami gunakan dalam usaha kami adalah metode marketing mix strategi. Marketing dan mix strategi ini adalah kombinasi dari pemasaran dan kreatifitas, seperti:
§  Product and service strategi
ü  Memproduksi dengan menambahkan kreatifitas
ü  Menerima pesanan pembeli
ü  Membuat kreasi dan inovasi baru pada produk
§  Place strategi
Tempat pemasaran produk kami buka dilingkungan yang menurut kami sangat strategis untuk menjajakkan produk kami kepada masyarakat luas, sehingga kami memutuskan untuk membuka outlet-outlet di lingkungan kantor, pendidikan (SD, SMP, SMA, KAMPUS), depan swalayan dan Pujasera, disamping kami menjajakkan dipasar-pasar tradisional.
Selain itu kami juga memasarkan produk kami lewat iklan-iklan, seperti menyebarkan selembaran keberbagai tempat, lewat website yang kami buat dan juga lewat penawaran langsung secara personal/face to face ke masyarakat.
N.    Strategi Pemasaran
Seperti yang telah ada pada visi misi di atas, yakni:
1.      Menyalurkan hobi dan minat, kreatifitas untuk berusaha
2.      Menciptakan lapangan pekerjaan
3.      Menumbuhkan jiwa entrepreneur masyarakat
Maka untuk melanjutkan visi misi, maka yang harus kami lakukan adalah:
1)      Tempat pemasaran yang efektif dan efisien
2)      Kualitas barang yang ditawarkan
3)      Tingkat kreatifitasnya
4)      Layanan yang memuaskan pelanggan
5)      Media yang digunakan untuk pemasaran
6)      Menjunjung tinggi kejujuran dan loyalitas
7)      Optimis

Tidak ada komentar:

Posting Komentar